Senin, 02 Oktober 2017

Survei via.com untuk Peningkatan Kualitas Layanan

0

Sebagai bahan evaluasi untuk mengukur kualitas layanan dan rencana peningkatan jangka panjang, Via Indonesia baru-baru ini mengadakan sebuah survei yang ditujukan kepada mitra agen Via Indonesia. Kuesioner yang kami sebarkan ini bermaksud untuk mengetahui tanggapan para mitra agen kami terkait dengan sistem, produk, program, dan fitur yang Via Indonesia miliki.
Survei yang berakhir pada tanggal 28 Juli 2017 kemarin berhasil menghimpun 222 responden dengan tanggapan yang beragam. Dimulai dari pertanyaan pertama yakni seputar produk travel yang memiliki jumlah transaksi paling banyak. Tiket pesawat mendominasi produk travel via.com yang menghasilkan transaksi penjualan terbanyak dengan persentase 93,2 persen atau 207 responden. Sementara sisanya terbagi sebanyak 9 responden untuk produk Pulsa PPOB, dan 2 responden untuk produk HotelPaket Liburan, dan Tiket Kereta Api.
Pertanyaan selanjutnya menyangkut motivasi para mitra agen bertransaksi produk travel di via.com. Dari hasil survei, sebanyak 62,6 persen atau 139 responden menyatakan mudahnya proses reservasi dan user interface yang ‘bersahabat’ jadi alasan utama mereka memilih via.com. Layanan customer care 24 jam jadi faktor penting selanjutnya yang menarik minat para responden dengan persentase 14,9 persen atau 33 responden. Sedikit di bawah, 14,4 persen atau 32 responden termotivasi untuk bertransaksi di via.com karena pilihan produk yang bermacam-macam. Sementara sisanya tertarik dengan harga NTA yang Via tawarkan.
Pertanyaan terakhir yang kami ajukan kepada responden adalah mengenai fitur via.com yang menjadi favorit. Disini, mayoritas responden memilih fitur top-up instant 24 jam sebagai fitur favorit dengan persentase 41,4 persen atau sebanyak 92 responden. Memang, fitur top-up instant 24 jam ini menjadi salah satu fitur unggulan via.com yang senantiasa memudahkan anda untuk dapat mengisi ulang saldo deposit anda kapan saja tanpa perlu khawatir akan waktu yang terbatas. Sementara itu, 36,9 persen atau 82 responden menyatakan fitur tampilan muka (interface) menjadi fitur favorit mereka, dimana sisanya terbagi untuk fitur pada program-program via.com dan fitur customer care 24 jam.
Tentunya Via Indonesia sangat mengapresiasi partisipasi Anda para mitra agen kami. Via Indonesia pun berkomitmen untuk senantiasa menghadirkan pelayanan terbaik yang mudah dan cepat demi kelancaran dan kesuksesan Anda.

Related Posts:

  • Memanfatkan Kearifan Lokal Untuk Memajukan Bisnis Travel Memiliki kebudayaan yang sangat beragam menjadi salah satu keuntungan untuk pariwisata di Indonesia. Ini yang menjadi daya tarik wisatawan untuk selalu berkunjung. Selain itu, nilai lokal-lokal yang ada di seluruh daerah … Read More
  • Ruhiyah Tour Grows with Via Berawal dari sebuah usaha sepasang suami istri dari Tangerang Selatan, Bapak Muhammad Iqbal dan Ibu Halimah, mereka encoba untuk mengubah hidup mereka. Mereka berhenti dari pekerjaan yang saat itu sedang mereka geluti unt… Read More
  • Reservasi dan Transaksi Semakin Mudah Dengan via.com Mobile App Sebagai perusahaan travel yang bergerak di platform e-commerce, mutlak bagi via.com untuk senantiasa beradaptasi dengan teknologi yang semakin berkembang. Tak hanya itu, dengan sistem teknologi yang terbaharui, v… Read More
  • Pesan Kamar Hotel di via.com, Bayarnya Bisa Belakangan Dengan semakin majunya teknologi, masyarakat tentunya kian dimudahkan dalam memenuhi berbagai kebutuhannya, tak terkecuali dalam urusan komersial. Hal ini bisa dilihat dari ‘laris manisnya’ bisnis niaga elektronik (e-comme… Read More
  • Tix Holiday Grows with Via Bergabung sejak 22 Oktober 2016, Bapak Imanuel dengan usaha travel bernama Tix Holiday telah bekerjasama dengan Via Indonesia untuk mengembangkan usaha travelnya. Tix Holiday berlokasi di Green Bay Pluit, Jakarta Utara. Se… Read More

0 komentar:

Posting Komentar