Salah satu hal
utama yang harus Agent perhatikan pada saat melakukan pemesanan tiket pesawat
adalah melakukan input atau memasukan nama penumpang beserta data diri mereka
dalam portal id.via.com. Hal ini perlu diperhatikan agar tidak terjadi
kesalahan dalam memasukan data diri penumpang yang akan menyebabkan kesulitan
pengecekan identitas di bandara nantinya. Untuk itu, berikut langkah-langkah
melakukan reservasi tiket pesawat pada portal id.via.com hingga memasukan data
diri penumpang:
Langkah Pertama:
Pilih
rute dan tanggal keberangkatan. Masukan rute tujuan, tanggal pergi (one way) atau tanggal pulang dan pergi (return), lengkap dengan jumlah
penumpang.
Langkah Kedua:
Tentukan maskapai dan jam
keberangkatan yang diinginkan kemudian klik Book
Langkah Ketiga:
Setelah itu, silahkan lengkapi contact detail penumpang yang valid.
Data yang harus diisi dalam contact
detail adalah No. Handphone dan Email penumpang lalu isi kode kupon (jika
ada), kemudian klik Lanjut.
Isi
data penumpang sesuai identitas, kemudian checklist
untuk syarat dan ketentuannya.
Jika semua data yang
dibutuhkan sudah sesuai, lanjutkan dengan klik “pesan tiket” untuk proses booking atau “lanjutkan pembayaran” untuk
menyelesaikan transaksi.
Setelah semua proses selesai,
silahkan lakukan pembayaran dan proses pemesanan tiket pesawat pun selesai.
Apabila Agent mengalami kendala dalam reservasi atau mengisi daftar penumpang, silahkan hubungi tim helpdesk kami di 021-29222333 ext. 1 atau
email melalui id.helpdesk@via.com.
Mantap Via Indonesia..
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapus